Tips Sehat Dan Bugar Saat Liburan

Diposting oleh Atomime on Minggu, 04 Januari 2015

Tips Sehat Dan Bugar Saat Liburan. Masih seputar liburan update terbaru Atomime. Liburan memang menyenangkan, namun Anda juga harus mempersiapkan secara matang segala sesuatu agar tetap sehat dan bugar selama liburan Anda. Akan sangat merepotkan jika suasana yang asyik akan menjadi menyebalkan karena sakit datang menyerang.

Untuk persiapan Tips Membawa Bekal Praktis Saat Liburan anda juga bisa mencarinya dan membaca infonya di blog ini juga, yang mungkin akan berguna untuk anda yang lagi mempersiapkan liburan. Silakan membaca.


Tips Sehat Dan Bugar Saat Liburan
1. Tidur Cukup Pastikan malam sebelum berlibur Anda mendapatkan waktu tidur yang cukup agar tubuh tetap vit dan segar.
2. Cukup Minum. Minumlah air putih yang banyak Jangan lupa selalu rnernbawa botol air putih kemanapun Anda pergi. Cara ini dapat rnenjaga tubuh Anda selalu dalarn keadaan segar dan sehat.
3. Tetap berolahraga. Sebaiknya jangan lupakan rutinitas olahraga. Manfaatkan fitness center di hotel tempat Anda menginap. berjalan atau jogging di sekitar kompleks hotel bisa Anda lakukan. Namun, jika selama liburan Anda sudah banyak rnelakukan aktifitaas Anda tak perlu repot untuk berolahraga.
4. Makan Teratur. Makanlah secara teratur. Jika perlu, bawa makanan ringan yang sehat agar Anda dapat mengisi perut di tengah perjalanan. Sebaiknya bawalah buah-buahan, karena jauh lebih bermanfaat. Selain segar. buah juga memberi vitamin untuk tubuh Anda.
5. Obat obatan. Bawalah obat obatan yang harus Anda minurn, termasuk obat obatan penting lainnya seperti obat sakit kepala, obat flu atau salep alergi.
Jangan Lupa Dan Perlu Dingat Juga!!!
1. Persiapan untuk Anak Sebelum pergi sebaiknya Anda sudah mulai mernperhatikan bagaimana cara memperkokoh daya tahan si kecil. Jangan sampai ia jatuh sakit saat berlibur. Berikanlah gizi ekstra. Mungkin rnakanan sehari hari sikecil sudah cukup bergizi. Tapi ada baiknya sekitar 2 minggu sebelum berangkat, Anda mernberinya gizi ekstra. Misalnya tarnbahkan porsi buah atau jusnya, perbanyak hidangan berprotein tinggi. Beri camilan yang mutu gizinya baik, seperti puding atau roti isi. Jika perlu. minum vitamin.
2. Jangan lalai untuk memberinya vitamin secara teratur setiap hari sebelum pergi berlibur. Jika perlu konsultasikan dengan dokter anak Anda vitamin apa yang sebaiknya diberikan untuk kondisi ini. Istirahat yang Cukup
3. Walaupun anak tetap perlu aktif tapi hindari kegiatan yang terlalu menguras tenaga seperti berlari larian atau main sepeda berlebihan. Biarkan anak beristirahat agar tubuhnya vit pada saat hiburan.
4. Hati-hati Penyakit. Penyakit yang banyak menyerang anak anak pasca libur yaitu gangguan saluran pernapasan, seperti batuk-pilek dan asma. Sunburn atau kulit terbakar sinar matahari, serta Diare. karena terkontaminasi bakteri akibat mengonsumsi makanan yang tidak atau kurang higienis. Gigitan serangga yang bisa menimbulkan peradangan di kulit seperti merah-rnerah dan bentol-bentol. Bawalah obat untuk berjagar jaga bila penyakit datang pada saat berlibur.

Selamat Liburan. Semoga Tips Sehat Dan Bugar Saat Liburan diatas bisa berguna untuk anda yang akan berlibur.